Skip to main content

Apa kegiatan positif dan bermanfaat disaat mendekati usia 40 tahun?

Wow tak terasa usia sudah tak lagi muda, atau terus merasa muda tanpa menyadari kalau usia tak lagi muda. Bisa  di katakan kebanyakan orang orang saat ini tidak mau kalah sama yang muda dalam segala hal, padahal usia tua seharus nya membuat lebih menyadari bahwa sudah saat nya memberikan sesuatu hal yang bermanfaat kepada yang ada di sekitar kita utama nya ke generasi muda… di sini saya bukan sok sok an menggurui,,,ya..hehe. Ini semua adalah uneg uneg penulis.

Banyak usia yg bisa di bilang sdh mendekati 40 tahun kebanyakan begitu begitu saja masa senggang nya, terlalu monoton dengan aktivitas nya dari zaman muda di luar dari pekerjaan utama, itu lah hal yang membuat saya khawatir kalau suatu saat saya menjadi orang bodoh tak tahu apa apa dengan sendiri nya di karenakan tak faham dengn hal2 yang baru. Apalagi jika anak saya bertanya, saya tak tahu jawaban nya, rasanya membuat hati ini hancur berkeping keping.
Bisa di bilang kebiasaan orang orang saat ini untuk baca buku itu sangat kurang, dan zaman secanggih eranya informasi ini, orang orang sudah males beli buku. Semua nya mengharapkan paman google untuk mencari informasi yang di harapkan, tidak ada yang salah memang. Namun secara pribadi penulis ntah kenapa buku/hasil cetak  print memberikan kesan yang berbeda di bandingkan membaca di depan layar atau pun smartphone.

Membaca buku yang kita mau adalah kegiatan positif dan bermanfaat untuk menemani waktu kita di usia menyentuh kepala 4, karena selain perut harus kenyang dengan makanan, maka buku yang kita baca adalah makanan yang mengenyangkan untuk fikiran. Ketimbang menghabiskan waktu di group medsos,lebih baik cepat hunting buku2 yang kita minati. Buku tidak harus baru, kita bia mencari buku buku di toko buku bekas, bisa buku pelajaran smp atau pun smu karena banyak hal yang bermaanfaat dapat kita dapatkan di situ,sekalian kita bisa belajar lagi.

Untuk saat ini penulis sedang gemar mencari buku tentang pelajaran bahasa inggris,elektronika,antropologi,agama dan buku buku berbau tehnik perkayuan.  Perjuangan untuk mencari buku tersebut memang tak kenal lelah dan tak kenal waktu, sudah seperti Ibu2 belanja kepasar nyari barang harus ketemu…hahaha. Bahkan saya paksa istri saya untuk lebih suka membaca buku di banding menghabis kan waktu di depan layar smartphone, “terserah apapun buku nya yang penting sesuai dengan selera”. 

Bisa juga kegiatan lain yang bisa kita isi dengan kegiatan melatih tulisan tangan tegak bersambung, karena kegiatan ini sangat mudah, apalagi bagi kita yang memiliki tulisan tangan ala kadar nya kadang membuat kita kesal sendiri. Memang butuh usaha yang keras untuk bisa menulis tangan tegak bersambung dengan rapi. Youtube bisa menjadi sumber informasi untuk mencari tutorial nya.

Yah mungkin itulah yang bisa saya bagi, bagi para pembaca yang memiliki cara lain mungkin bisa share kemari untuk memperkaya kegiatan penulis…

Salam Happy………………. Keep smile don’t laugh……….. arigatoo

Comments

Popular posts from this blog

Merakit PC untuk masa pakai 1 sampai 2 Dekade

Bagi User/Gamer dan apapun itu yang membutuhkan pc yang cepat yang mampu menangani beban kerja tinggi sebagai main tool, atau seorang IT manager yang di bebankan untuk mengadakan pc seperti yang di maksud. Sudah pasti dibutuhkan perhitungan, terkadang juga banyak orang tidak mau pening2, tinggal beli PC builtup untuk workstation nya misalkan brand nya dell atau thinkcenter. Namum mari kita singkirkan dulu product builtup. dalam membangun/merakit pc dibutuhkan perencanaan yang sangat matang, karena kita akan di paksa untuk mengeluarkan budget yang tidak sedikit. Jangan sampai asal2an merakit pc tanpa menelusuri product knowledge dari hardware yang paling mendasar. Apa itu hardware yang paling mendasar dari sebuah pc. bisa dikatakan ini adalah hardware inti yang sangat memiliki pengaruh yang sangat besar dan sangat krusial, yaitu : 1. Mainboard 2. Processor dua hardware tersebut harus di tentukan lebih awal, mereka berdua adalah dua sejoli yang tak boleh di khianati,hehe. sudah cukup bag...

IC Pwm stanley SC121

Indonesia Yang rapuh

 Perjalanan hidupku keseluruh wilayah Nusantara, tak hanya sekedar jalan jalan. Namun tinggal dan merasakan bagaimana rasanya menjadi seorang pendatang, tak punya jabatan tak cukup uang, everything pas pasan. Di tahun 2024 ini yg hampir menuju 1 abad bangsa Indonesia merdeka seperti nya bahasa Indonesia masih perlu di perjuangkan untuk menjadi bahasa Ibu,karena masih banyak yg tak faham dan fasih disebabkan bahasa daerah sangat begitu menonjol di gunakan di kehidupan sehari-hari. Terkadang saya termenung kita hanya bisa bermimpi untuk menjadi sebuah bangsa yg besar karena kita adalah bangsa yg rapuh, emangnya kenapa dengan bahasa Indonesia mereka? tidak ada masalah! Yg jadi perhatian saya mengapa tidak menggunakan bahasa Indonesia saja di kehidupan sehari-hari, terlihat ada gap dan rasa yg kurang enak dan tak intim jika sebuah pergaulan tak menggunakan bahasa daerah yang mau tak mau mengharuskan belajar menggunakan bahasa daerah bagi pendatang. Kalau saya pribadi kita harus lupakan...